Blog Arsip

Baru Tahu Pembayaran Google Adsense Bisa Dengan Bank Lokal

Saya memang tidak pernah mengecek cara pembayaran Google Adsense, soalnya dolarnya juga belum seberapa. :P Mungkin beberapa bulan yang lalu saya cek GA hanya menerima pembayaran melalui Western Union. Ya pasrah saja kalau memang harus ke kantor pos, GA kan ga pakai modal dolar seperti WordAds, ya usaha dikit lah pikir saya. :P
 
cara pembayaran google adsense dengan bank
 
Baru saja saya mengecek payment method, saya kaget ada Bank transfer to bank account. Apakah ini benar? Ada 3 pilihan cara pembaran GA seperti gambar di bawah. Coba cari di mbah google orang yang sudah berhasil transfer ke bank lokal. Ternyata sudah ada yang berhasil. Wah gembira sekali untuk blogger Indonesia tidak perlu capek ke kantor pos (kayak mau ambil bantuan KARTU SAKTI aja :P ).
 
cara pembayaran google adsense dengan bank 2
 
Isian formnya cukup jelas tinggal Save. Cuma satu form ga paham nih, SWIFT-BIC itu apa?
cara pembayaran google adsense dengan bank 3
SWIFT Bank Identifier Code (BIC) A SWIFT-BIC is a unique identification code for a particular bank or branch. It should contain 8 or 11 characters. For more details, contact your bank.
cara pembayaran google adsense dengan bank 4
Sepertinya itu kode identitas secara internasional. Daftar SWIFT-BIC bank lokal Indonesia cek di sini.
Mudah-mudahan visitors blog saya tidak pernah kendur, walau visitors sedikit cuma 1000an perhari. Tapi lumayan saja untuk nambah-nambah receh bro. :)

Comments